Mengapa Memilih SD Edu Global?
SD Edu Global adalah sekolah dasar yang memiliki kekhasan tersendiri. Berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda harus memilih SD Edu Global untuk anak Anda:
1. Lokasi Strategis
SD Edu Global terletak di tengah kota Bandung, membuatnya mudah diakses dan strategis untuk orang tua yang ingin memberikan pendidikan terbaik untuk anaknya. Lokasi SD Edu Global berada di Jl. Citarum Nomor 35. Tempat-tempat terdekat seperti Pusdai, Gedung Sate, Museum Geologi, Juga tempat makan terkenal disekitarnya. Lokasi merupakan terpenting dalam memilah sekolah untuk anak tercinta.
2. Buku, Kurikulum dan pembelajaran unggulan
SD Edu Global memiliki Student Book yang merupakan produksi dari guru-guru. Isi dari Student book telah disesuaikan dengan CP dari Kurikulum Merdeka. Buku tersebut merupakan Hasil modifikasi dan penyesuaian berdasarkan karakter dari kultur siswa SD Edu Global.
Selain itu, SD Edu Global juga menerapkan Kurikulum Cambridge.
SD Edu Global menggunakan Kurikulum Cambridge, yang merupakan salah satu kurikulum terkemuka di dunia. Kurikulum ini dirancang untuk mengembangkan keterampilan berpikir kritis, kreatif, dan komunikatif siswa. Kurikulum Cambridge telah diadaptasi selama setahun kebelakang untuk pelajaran Math.
3. Small Class
SD Edu Global memiliki Konsep Small Class yang hanya memuat maksimal 15 siswa. Hal ini memungkinkan guru untuk memberikan perhatian individu dan memastikan bahwa setiap siswa mendapatkan pembelajaran yang efektif.
Keunggulan sekolah dengan konsep Small Class juga memungkinkan Keterlibatan kelas yang lebih tinggi dan peningkatan fokus. Hasilnya, materi pelajaran tercakup lebih cepat, dan siswa didorong untuk berbagi pendapat, mengajukan dan menjawab pertanyaan, dan berinteraksi dengan teman sebayanya.
Jika dilihat dari keseharian, Siswa Edu Global cenderung lebih dekat dengan guru dan dapat berinteraksi secara terbuka dengan teman-teman. Interaksi yang berlangsung juga tidak hanya dengan teman sekelas, melainkan dengan Kakak kelas dan Adik kelas.
4. Pengembangan Karakter (Circle Time)
SD Edu Global mengedepankan pengembangan karakter siswa. Sekolah ini berfokus pada mengembangkan nilai-nilai positif seperti kejujuran, kerja sama, dan tanggung jawab.
Siswa SD Edu Global dibiasakan mengikuti kegiatan Circle Time yang dilaksanakan diawal pembelajaran atau di akhir sesi pembelajaran. Kegiatan ini biasanya memuat tentang pembahasan masalah yang ditemukan selama siswa di sekolah dan diselesaikan saat Circle berlangsung. juga diskusi tentang pembelajaran apakah ada kesulitan atau tidak.
5. Club Beragam
Siswa SD Edu global juga dapat mengembangkan Tallent melalui Club Sekolah.
Club yang ada di SD Edu global sebagai Berikut:
english
Pramuka
Robotik
Archery
Sains
Futsal
Music
Art
Perisai diri
Tradisional Dance
Basket
Sekolah bukan hanya tempat untuk belajar akademik, tetapi juga tempat untuk mengembangkan karakter dan keterampilan hidup. Salah satu cara untuk mengembangkan karakter siswa adalah melalui kegiatan club sekolah. Club sekolah dapat menjadi wadah bagi siswa untuk mengembangkan minat dan bakat mereka, serta membangun karakter yang positif.
Manfaat Club Sekolah dalam Mengembangkan Karakter
1. Mengembangkan Keterampilan Sosial: Club sekolah dapat membantu siswa mengembangkan keterampilan sosial, seperti kerja sama, komunikasi, dan kepemimpinan.
2. Meningkatkan Kepercayaan Diri: Club sekolah dapat membantu siswa meningkatkan kepercayaan diri mereka, karena mereka dapat mengeksplorasi minat dan bakat mereka.
3. Mengembangkan Tanggung Jawab: Club sekolah dapat membantu siswa mengembangkan tanggung jawab, karena mereka harus bekerja sama dengan anggota lain untuk mencapai tujuan.
4. Meningkatkan Empati dan Kepedulian: Club sekolah dapat membantu siswa meningkatkan empati dan kepedulian mereka terhadap orang lain, karena mereka dapat bekerja sama dengan siswa lain yang memiliki latar belakang yang berbeda.
6. Program Komprehensif
SD Edu Global memiliki program yang komprehensif, termasuk:
- Morning Routine: Literasi, Upacara, Murajaah, Shalat Dhuha, dan Literasi bacaan bahasa Inggris
- Didikan untuk menjaga kebersihan
- Personal touch dari pengajar untuk memastikan bahwa setiap siswa mendapatkan pembelajaran yang sama dan merata
-
Berikut beberapa testimoni dari orangtua dan guru yang menyekolahkan anaknya di SD Edu Global.
Dengan demikian, SD Edu Global adalah pilihan yang tepat untuk orang tua yang ingin memberikan pendidikan berkualitas tinggi dan berfokus pada pengembangan karakter anaknya.